Danny Pomanto: Lima SKPD Berkinerja Baik Calon Kuat Plt Sekda
Danny Pomanto
MAKASSAR - Wali Kota Makassar Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto mengungkap calon Pelaksana tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Makassar pengganti M Anshar yang akan pensiun akhir tahun ini. Kandidatnya akan dipilih dari pejabat eselon II yang SKPD-nya memiliki kinerja terbaik.
"Jadi kalau ada orang tanya, siapa nanti jadi calon Sekda ke depan, saya kira kita harus pilih yang baik dari (5 SKPD) yang terbaik," ungkap Danny saat memberi sambutan di acara Refleksi Akhir Tahun 2023 Hotel Four Points Makassar, Rabu (27/12/2023).
Danny melanjutkan salah satu pejabat dari SKPD terbaik itu yakni Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Makassar Nielma Palamba. Selain itu Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Makassar Hasanuddin, Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Firman Pagarra, Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Makassar M Roem, dan Kepala Inspektorat Makassar Andi Zulistia Ekayanti.
"Saya akan melihat dari situ nanti, belum fix juga. Tapi kemungkinan saya bisa ambil dari situ," tambahnya.
Kendati begitu kriteria calon Plt Sekda Makassar akan dikaji lebih lanjut. Danny turut mempertimbangkan calon Plt Sekda Makassar merupakan pamong senior.
"Misalnya senioritas. Kan banyak pertimbangan-pertimbangan lain. Kan ada yang tidak terlihat dalam penilaian. Misalnya gini, ada orang bisa mengompakkan dia punya organisasi," ucap Danny.
"Jadi, beberapa menonjol betul. Dari yang tidak kompak, jadi paling kompak. Orang yang paling bawah saja puas dengan pimpinannya. Itu-itu semua leadership yang kuat," tuturnya.
Danny mengatakan proses penentuan Plt Sekda Makassar ada mekanismenya. Rencana ini juga akan dikoordinasikan dengan Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin.
"Saya konsultasi ke provinsi. Kalau dari aturannya itu Gubernur sebagai mewakili pemerintah pusat," ucapnya.
Baca juga:
IAS: Sebagai Kader Golkar, Saya Tunduk dan Patuh Sepenuhnya Atas Keputusan Partai
Danny menambahkan pengusulan calon Plt Sekda ke Pemprov Sulsel akan ditargetkan paling lama pada 3 Januari 2024 mendatang. Pihaknya belum mengetahui ada berapa kandidat yang akan diusulkan.
"Yang jelas, syaratnya adalah 5 hari maksimum setelah Sekda berhenti. Sekda berhenti tanggal 31 Desember. Tanggal 3 Januari kan kita baru masuk. Jadi di situ kita usulkan," jelasnya.
Sebelumnya diberitakan, Walkot Makassar Danny Pomanto mengumumkan 6 SKPD yang kinerjanya masuk rapor merah. Danny juga membeberkan 5 SKPD dengan kinerja baik di tahun 2023 ini.
Hal itu disampaikan Danny saat acara Refleksi Akhir tahun di Hotel Four Points Makassar, pada Rabu (27/12/2023). Danny mengatakan keenam SKPD itu perlu meningkatkan performa kerjanya di tahun depan.
"Yang saya sebut, yang perlu memperbaiki performanya. Pertama adalah, Dinas Ketahanan Pangan. Kedua (dan ketiga), Staf Ahli 1 dan 2, yang berikutnya Dinas Perhubungan. Kelima, Dinas Kearsipan. Keenam, Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman. Itu yang terendah," sebut Danny.
Dia lalu menyebutkan indikator utama dalam memberikan penilaian terhadap SKPD tersebut. Menurutnya, loyalitas dan pengorbanan pelayanan bagi masyarakat merupakan hal penting dalam penilaian tersebut.
"Pertimbangannya adalah loyalitas. Tapi bukan loyalitas politik. Loyalitas kerja. Biar bukan waktu kerja, dia kerja. Kadang-kadang bukan urusannya, dia bantu juga yang lain," ungkapnya. (*)
Comments (0)
There are no comments yet