Vincent Kompany Siap Lepas Enam Pemain Bintang Bayern Munich
Pelatih Baru Bayern Munich, Vincent Kompany (fcbayern.com/
MUNICH - Setidaknya ada enam pemain yang dianggap sebagai aset yang dapat dijual oleh runner-up Bundesliga tersebut, menurut Sky Sport di Jerman. Mereka bersedia mendengarkan tawaran yang masuk akal untuk Matthijs de Ligt, Joshia Kimmich, Leon Goretzka, Kinglsey Coman, Serge Gnabry dan Noussair Mazraoui.
Kimmich baru-baru ini dilaporkan menjadi subjek ketertarikan pelatih baru Barcelona, Hansi Flick. meskipun diklaim ia menolak tawaran awal mereka, sementara Manchester City juga terbuka untuk merekrutnya. Pemain timnas Jerman itu baru-baru ini mengatakan bahwa ia akan berdiskusi dengan dewan Bayern mengenai masa depannya.
Sementara Bayern merasa perlu untuk menjual beberapa pemain karena alasan keuangan, mereka juga sedang bernegosiasi dengan bek sayap Alphonso Davies terkait kontrak baru, sementara mereka juga dikaitkan dengan kepindahan musim panas untuk Xavi Simons, yang dapat meninggalkan Paris Saint-Germain dengan status permanen.
Baca juga:
Malam Hangat di Samarinda: Ketika Presiden Jokowi Membaur dengan Masyarakat
Setelah finis di posisi kedua di belakang Bayer Leverkusen di Bundesliga di musim tanpa trofi, tekanan ada pada Bayern untuk bangkit kembali musim depan dan merebut kembali gelar juara. Namun, usaha mereka untuk kembali ke puncak sepak bola Jerman di bawah pelatih baru, Vincent Kompany, mungkin akan terhalang oleh penjualan beberapa nama besar di musim panas ini. (gi)
Comments (0)
There are no comments yet